Oktober 18, 2024

Pakai 2 Ide Konten Ini Agar Akun Instagram Kamu Bisa Jadi Akun Bisnis!

Pakai 2 Ide Konten Ini Agar Akun Instagram Kamu Bisa Jadi Akun Bisnis!

Akun Instagram yang beredar saat ini banyak dibuat hanya untuk melihat beranda dan mengunduh video-video saja. Beberapa pembahasan dibawah ini dapat membantu kamu untuk membuat akun instagram lebih menarik dan dapat memilik banyak viewers sehingga bisa menjadi akun bisnis yang dapat memberikan penghasilan untukmu.

Sebagai pengguna internet yang peka terhadap perkembangan teknologi, tentu kamu akan melihat Instagram sebagai peluang emas usaha dan bisnis karena penggunaannya yang sangat mudah dan sistemnya yang cenderung fleksibel. Dilansir dari news.indonesianet.co.id, ada ide konten menarik instagram yang bisa kamu simak dibawah ini.

Simak pembahasan berikut ini.

Konten Feed Bisnis

Pakai 2 Ide Konten Ini Agar Akun Instagram Kamu Bisa Jadi Akun Bisnis!
(Sumber: unsplash.com)

Kamu dapat membuat konten bisnis yang sesuai dengan produk yang akan kamu promosikan atau kamu buat. Dalam menggarap konten bisnis, kamu harus melakukan review atau pembahasan yang sesuai dengan fakta dan tidak bertujuan untuk membohong calon pembeli.

Konten bisnis yang menarik sendiri terdiri dari beberapa hal, diantaranya:

  • Produk Launching
  • Behind The Scene Pembuatan Produk
  • Kuis Produk
  • Katalog
  • Sesi Tanya Jawab Produk

Kamu bisa membuat konten video berdasarkan beberapa hal diatas dengan pembawaan yang asik dan tidak membosankan. Produk yang kamu promosikan harus menjadi sosok yang familiar sehingga calon pelanggan percaya. Buat calon pelanggan penasaran dengan video singkat berisi spoiler produk. Tunjukkan performa produk dalam adegan yang menarik.

Konten Instagram Story Bisnis

Pakai 2 Ide Konten Ini Agar Akun Instagram Kamu Bisa Jadi Akun Bisnis!
(Sumber: unsplash.com)

Akun instagram akan semakin menarik jika kamu menggunakannya dengan baik. Termasuk untuk instagram story atau cerita instagram. Semakin menarik konsep yang kamu gunakan, maka akan semakin banyak viewersnya.

Tahun 2019 lalu, Instagram mengeluarkan stiker shoppable yang dikhususkan untuk akun bisnis. Fitur ini memungkinkanmu untuk menjual produk secara langsung di Instagram Story menggunakan stiker khusus tanpa mengharuskan pengguna untuk keluar dari aplikasi. Kamu bisa menggunakannya untuk membuat cerita di akun instagram kamu lebih unik.

Tentu saja, ide konten Instagram Story yang bisa kamu buat adalah konten-konten yang berhubungan dengan promosi produk. Kamu bisa membuat konten untuk mengumumkan peluncuran produk, mempromosikan produk yang telah ada, hingga mendapatkan feedback mengenai produk dari konsumen di Instagram.

Konten promosi produk juga bisa dibuat dengan menonjolkan fitur-fitur dan keunggulan produk. Manfaatkan berbagai stiker dan filter untuk membuat kontenmu terlihat menarik dan menonjol di mata audience.

Semoga bermanfaat.

Baca juga Pakai 3 Ide Konten Ini Agar Akun Tiktokmu Bermanfaat dan Menarik!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GDPR Cookie Consent with Real Cookie Banner