Mengalahkan Intel, Samsung Menjadi Produsen Prosesor Nomor 1 Dunia

Samsung

news.indonesianet.co.id – Perusahaan produsen elektronik Samsung merajai sektor semikonduktor pada tahun lalu 2024, Melalui laporan terbaru Samsung kembali merajai sektor ini pada tahun 2025. Hal ini dihitung melalui pendapatan Samsung yang menempati tingkat teratas dan menyalip Intel sebagai perusahaan manufaktur semikonduktor asal Amerika Serikat.

Pada tahun 2025 membukukan pendapatan mereka senilai 66,5 miliar dollar Amerika Serikat atau jika dirupiahkan sebesar Rp 1.086 triliun, kenaikan sebesar 62,5 persen ini merupakan kenaikan yang cukup signifikan di bandingkan dengan pendapatan pada tahun 2023 sebesar 40,9 miliar dollar Amerika Serikat atau sekitar Rp 668 triliun.

Hal ini membuat Samsung kembali memimpin pasar semikonduktor pada tahun 2025.

| Baca Juga : NVIDIA Meluncurkan GeForce RTX 5090, 5080, 5070 Ti GPU Blackwell

Samsung memang sudah menjadi produsen utama untuk pembuatan chipset semikonduktor dengan macam jenis mulai dari memori chip DRAM, HBM dan NAND serta System on Chip (SoC).

Walau begitu Samsung di kabarkan pernah kehilagan beberapa kontrak dari perusahaan chip ternama seperti Nvidia, dikarenakan beberapa permasalahan pada chipset seperti manajemen termal yang kurang baik dan terlalu panas pada chip memori HBM yang di pakai untuk pembuatan chipset GPU milik Nvidia.

Masuk nominasi 10 manufaktur semikonduktor terbesar di dunia

Selain Samsung, ada banyak manufaktor yang masuk kedalam nominasi 10 manufaktor semikonduktor terbesar di dunia.

Satu nomor peringkat di bawah Samsung, ada Intel dengan total pendapatan sekitar 49,1 miliar dollar Amerika Serikat sekitar Rp 801 trilliun. Pendapatan perusahaan asal Amerika Serikat ini hanya tumbuh sekitar 0,1 persen di bandingkan pada tahun 2023.

| Baca Juga : Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3, Akankah Menjadi Pesaing Terberat Apple Bionic?

Qualcomm dan AMD juga masuk kedalam daftar nominasi semikonduktor terbesar di dunia, berikut ini kami sajikan table nama perusahaan yang masuk kedalam 10 nominasi perusahaan terbesar di dunia

PeringkatNama Perusahaan Semikonduktor
1Samsung Elektronics
2Intel Corporation
3Nvidia Corporation
4SK Hynix, Inc
.5Qualcomm Incorporated
6Micron Technology, Inc
7Broadcom, Inc
8Advance Micro Device, Inc (AMD)
9Apple, Inc
10Infineon Technologies

Secara garis umum pendapatan pada perusahaan semikonduktor dunia pada tahun sebelumnya yaitu 2024, memiliki kenaikan yang signifikan berada di angka 18,1 persen menjadi sekitar 626 miliar dollar Amerika Serikat. Beberapa faktor yang menyebabkan kenaikan angka tersebut adalah tingginya permintaan untuk penggunaan chipset AI dan GPU.

Meningkatnya beban kerja untuk AI dan Generativ AI ini yang mendorong pertumbuhan angka pembuatan GPU dan Chipset AI, faktor ini juga yang mendorong beberapa produsen semikonduktor meningkatkan efisiensi microprosessor mereka kedepannya.

Hal ini menumbuhkan persaingan positif terhadap beberapa perusahaan semikonduktor, bagaimana tidak perusahaan-perusahaan tersebut dituntut untuk mengembangkan chipset yang mampu mengelola data besar dan pastinya harus cepat dan efisien dalam melaukan pekerjaannya.

Di tambah lagi dengan hadirnya fitur AI yang sekarang sudah merebak kedalam smartphone, yang artinya khalayak umum pun sudah mulai menikmati layanan AI untuk kebutuhannya sehari hari.

| Baca Juga : Google Gemini AI Buatan Google Yang Siap Membantu Kamu Makin Produktif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GDPR Cookie Consent with Real Cookie Banner