Oktober 17, 2024

Mengenal Mbps, MBps dan 3 Perbedaannya Paling Mudah

mbps
Mengenal Mbps, MBps dan 3 Perbedaannya
Picture by Freepik

Sebagai pengguna internet, Anda pasti sering mendengar istilah Mbps dan MBps. Sekilas terlihat sama, padahal sebenarnya berbeda.

Tahukah Anda apa arti dan kegunaan dari istilah tersebut? Jika belum, maka Anda perlu mengenal Mbps, MBps, dan 3 perbedaannya.

Yuk langsung saja simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Mengenal Mbps

Mengenal Mbps, MBps dan 3 Perbedaannya Paling Mudah
Picture by Unsplash

Dikutip dari kumparan.com, Mbps adalah Megabit per-second dan satuan untuk mengukur kecepatan internet. 1 Mbps sama dengan 1000 Kbps. 

Istilah ini sendiri sudah tidak asing lagi bagi para Internet Service Provider, karena mereka menyediakan paket internet dengan kecepatan beragam. Contohnya dari kecepatan 10 hingga 100 Mbps.

Sebelumnya, bit adalah satuan unit data terkecil dalam komputasi digital yang pada dasarnya terdiri dari satu digit biner (bisa berupa nilai 0 ataupun 1).

Bit sendiri digunakan untuk menentukan kecepatan internet kanca IT, tetapi juga digunakan untuk mengukur data yang bergerak.

Mbps ini dikategorikan memiliki satuan yang lebih kecil dari MBps.

Mengenal MBps

Mengenal Mbps, MBps dan 3 Perbedaannya Paling Mudah
Picture by Unsplash

Terlihat sama namun berbeda, MBps merupakan Megabyte per detik. Jika dibandingkan, sebenarnya perbedaan Mbps dan MBps ada pada huruf ‘b’ dan ‘B’. Dimana b merupakan bit dan B merupakan byte.

MBps biasanya digunakan pada smartphone, laptop, konsol game, dan perangkat-perangkat lainnya.

Perbedaan Mbps dan MBps 

Perbedaan antara Mbps dan MBps yang paling mudah adalah Mbps yang merupakan singkatan dari Megabit per-second dan MBps yang merukan singkatan dari Megabyte per-second.

Selain itu, Mbps biasanya digunakan oleh banyak Internet Service Provider. Sedangkan MBps biasanya digunakan oleh smartphone, laptop dan beberapa perangkat lainnya.

Untuk Mbps menggunakan satuan bit, sedangkan MBps menggunakan satuan Byte. Karena perbedaan satuan yang ada, maka kedua satuan ini harus dikonversikan untuk mengetahui kecepatan aslinya.

Untuk mengonversikan Mbps ke MBps atau sebaliknya, harus dengan perhitungan yang tepat. 1 byte = 8 bit.

Itulah Mbps dan MBps beserta perbedaannya. Sudah paham kan? Jadi Anda tak akan dibuat bingung lagi oleh istilah-istilah tersebut.

Baca juga Apa Itu ISP? Inilah Pengertian, Peran, dan Cara Kerjanya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GDPR Cookie Consent with Real Cookie Banner