Oktober 18, 2024

Mengenal Metaverse, dan 4 Hal Yang Dapat Dilakukannya Yang Harus Kamu Ketahui

Mengenal Metaverse, 4 Hal Yang Dapat Dilakukannya Khusus Untuk Kamu
Mengenal Metaverse, 4 Hal Yang Dapat Dilakukannya
Metaverse Loading. Sumber: unsplash.com

Metaverse digadang-gadang sebagai topik yang sering dibicarakan saat ini. Entah itu oleh masyarakat awam atau beberapa orang dari dunia IT yang mengerti tentang teknologi. Pasalnya, banyak yang mengenal metaverse sebagai gerbang menuju masa depan dengan teknologi yang berkembang nyata didepan mata.

Apalagi diawali dengan CEO Facebook, Mark Zuckerberg yang mengubah nama perusahaannya menjadi Meta Platforms Inc, atau disingkat sebagai Meta. Metaverse sendiri disebutkan oleh Mark dengan berbagai arti dan konsep yang sangat menarik karena mengingat bahwa Facebook sendiri memiliki pengguna hingga tiga miliar akun.

Singkatnya, Metaverse ini dianggap sebagai inovasi masa depan yang belum dapat dijelaskan secara detail apakah ini hanya sebuah konsep dan bagaimana artinya.

Untuk mengenal Metaverse lebih lanjut, simak pembahasan berikut ini.

Mengenal Metaverse: Apa Itu Metaverse?

Mengenal Metaverse, 4 Hal Yang Dapat Dilakukannya
Avatar di Metaverse. Sumber: unsplash.com

Metaverse pertama kali digunakan pada tahun 1992 oleh Neal Stephenson di dalam novel miliknya yang berjudul “Snow Crash”. Istilah ini disebut merujuk pada dunia virtual berbasis 3D yang dihuni oleh avatar dari pengguna sungguhan pada kehidupan nyata. Meskipun demikian, makna dari istilah tersebut belum bisa didefinisikan secara universal.

Disebutkan bahwa sejauh ini Metaverse masih berupa sebuah konsep dan dianggap sebagai dunia internet dengan bentuk 3D dan virtual. Mark Zuckerberg sendiri menggambarkan metaverse sebagai dunia virtual yang bisa dimasuki oleh penggunanya.

Oleh karena itu, walau hanya melihat layar, jika kamu menggunakan metaverse, kamu bisa merasakan kehidupan di Meta dan mengenal metaverse dengan masuk ke dalam lingkungannya. Metaverse juga disebut sebagai komunitas virtual yang saling terhubung dan tak memiliki ujung. Kamu dapat melakukan banyak aktivitas didalamnya yaitu belanja, mencari teman, bermain, mencoba make up virtual, busana virtual, dan lain-lain.

Beberapa teknologi ini mencakup headset virtual reality, kacamata augmented reality, serta aplikasi khusus dari smartphone dan atau perangkat lainnya. Gambaran sederhana yang diungkapkan oleh Zuckerberg tentang metaverse adalah seperangkat ruang virtual, tempat pengguna bisa membuat dan menjelajah dunia dengan pengguna internet lainnya. Hal ini dapat membantu kamu untuk mengenal lebih apa itu metaverse sendiri.

Mengenal Metaverse: Metaverse Hanya Untuk Facebook?

Mengenal Metaverse, 4 Hal Yang Dapat Dilakukannya
Membuka Metaverse di Laptop. Sumber: unsplash.com

Seperti yang sudah dibahas, metaverse merupakan dunia virtual yang dapat kamu akses hanya dengan masuk ke dalamnya. Dengan kemudahan akses yang melimpah, metaverse ini dinilai akan menjadi solusi terbaru untuk masa kedepan.

Metaverse sendiri membutuhkan banyak dukungan agar dapat menyempurnakan fitur agar pengguna dapat melihat dunia virtual sesungguhnya. Oleh karena itu, ia melakukan banyak kerjasama dengan perusahaan-perusahaan besar di dunia.

Sebagai contoh, perusahaan game ternama, Epic Games, sudah mengambil peran dan mengumpulkan 1 miliar dolar AS dari investor untuk membantu rencana jangka panjang membangun metaverse. Brand-brand pakaian kelas dunia seperti Gucci juga sudah melakukan kolaborasi dengan game Roblox untuk menjual koleksi aksesoris khusus digital dalam metaverse. Coca-Cola dan Clinique pun menjual token digital sebagai batu loncatan menuju metaverse.

Wakil presiden platform Omniverse Nvidia, Richard Keris pernah mengatakan bahwa ada banyak perusahaan yang membangun dunia dan lingkungan virtual di metaverse, sama dengan yang mereka lakukan di World Wide Web atau WWW. Ia juga menjelaskan pentingnya metaverse diperluas agar pengguna dapat berteleportasi secara virtual ke dunia yang berbeda.

Singkatnya, metaverse ini akan tetap ada walaupun ada Facebook atau tidak. Pihak Facebook memberi pernyataan bahwa metaverse bukan produk tunggal yang hanya membutuhkan satu perusahaan dan dibangun oleh satu perusahaan saja. Karena itu, ia tidak bergantung pada ada tidaknya Facebook.

Mengenal Metaverse: Apa Saja Hal Yang Dapat Dilakukan Dalam Metaverse?

Mengenal Metaverse, 4 Hal Yang Dapat Dilakukannya
Dunia Metaverse. Sumber: unsplash.com

1. Konser virtual

Hal unik pertama yang dapat kamu lakukan di dalam metaverse adalah menyaksikan konser virtual. Sangat berbeda dengan konser online lainnya, pada metaverse kamu akan menyaksikan konser virtual yang digelar dalam lingkungan metaverse.

2. Main Game

Tak hanya konser virtual, di dalam metaverse kamu juga dapat bermain game bersama dengan banyak pengguna lainnya. Tentu saja hal ini menyenangkan karena kamu dan teman-temanmu dapat bermain bersama game Fornite yang dikeluarkan oleh Epic Games juga beberapa game lainnya dengan mudah.

3. Bekerja

Bekerja merupakan hal yang dilakukan mayoritas pengguna dalam metaverse. Dengan berbagai kegunaannya yang sangat membantu proses kerja apalagi jika Work From Home dan bekerja secara virtual, membuat banyak orang sangat mengandalkan metaverse sebagai konsep utama bekerja.

Tidak hanya sekedar dapat melihat rekan kerja dan atasan seperti aplikasi meeting online, karyawan bisa langsung bergabung bersama di kantor virtual metaverse. Facebook sendiri bahkan telah meluncurkan software meeting untuk metaverse yang disebut dengan Horizon Workrooms. Ia bisa digunakan dengan headset VR, kacamata AR, dan oculus rift supaya pekerja bisa merasa layaknya di kantor sungguhan.

4. Melihat dan membeli karya seni atau pakaian

Seperti yang sudah disebutkan, dalam metaverse kamu dapat mencoba dan membeli pakaian secara virtual. Namun, ternyata dalam metaverse juga terdapat banyak karya seni yang dapat kamu beli dengan sangat mudah. Sistem jual beli karya seni dalam metaverse hadir dalam bentuk NFT sedangkan jika pakaian, akan muncul pada akun si pengguna ketika sudah dibeli.

Itulah beberapa penjelasan mengenai Metaverse yang harus kamu ketahui. Semoga bermanfaat.

Baca juga Inilah Akibat Jika Kamu Tidak Cepat Beralih ke TV Digital!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GDPR Cookie Consent with Real Cookie Banner